Untuk tetap menjaga nutrisi otak bagi murid sekolah akartumbuh melati selama belajar dirumah, maka sekolah bekerjasama dengan Perpustakaan Daerah Sleman memberikan pinjaman buku cerita untuk dibawa pulang.
Kegiatan ini telah berlangsung sejak lama bahkan sebelum pandemi covid-19 terjadi. Perpustakaan Daerah Sleman atau yang lebih sering disebut Perpusda Sleman memberikan kesempatan kepada guru sekolah akar tumbuh melati untuk memilih buku cerita sebanyak seratus buku.
Program layanan Silang ini sangat membantu ketika anak harus belajar dan lebih banyak menghabiskan waktu di rumah selama pandemi. Anak dapat tetap kreatif dan produktif dengan membaca buku-buku dari Perpusda Sleman.